Resep Nasi Goreng Sederhana Pakai Sayuran (Sarapan Praktis)

 Resep Nasi Goreng Sederhana Pakai Sayuran (Sarapan Praktis)

Resep Nasi Goreng Sederhana Pakai Sayuran (Sarapan Praktis)














Kedai Orang Kampoeng: Nasi goreng yang dicampur telur dan sedikit sayuran ini bisa jadi menu sarapan enak. Meskipun bahannya sederhana tetapi rasa gurih mantap.

Tak perlu bahan mahal dan lengkap, nasi goreng bisa diracik dengan bahan sederhana yang ada di rumah. Seperti telur ayam dan sedikit sayuran.

Telur tidak disajikan terpisah tetapi telur dikocok lalu diaduk dengan nasi putih dingin. Setelah itu baru diaduk dengan beragam sayuran. Paduan telur dan sayuran memberi asupan nutrisi lengkap.

Jika ingin rasa sedikit bisa ditambahkan cabe atau cabe bubuk. Menu nasi goreng ini bisa buat sarapan atau bekal. Meracik nasi goreng ini mudah


Bahan Bahan:

  1. 2 butir telur ayam
  2. 400 g nasi putih dingin
  3. 2 sdm margarin
  4. 2 siung bawang putih, cincang halus
  5. 20 g bawang bombay, cincang
  6. 1 batang daun bawang, iris halus
  7. 2 sdm biji jagung manis
  8. 2 sdm kacang polong beku
  9. 50 g wortel, potong dadu kecil
  10. 2 sdm kecap asin
  11. 1/2 sdt merica bubuk
  12. 1 sdm kaldu jamur
  13. 1 sdt garam


Cara Membuat Nasi Goreng Telur dan Sayuran:

  • Kocok telur hingga berbuih halus.
  • Taruh nasi dalam wadah, tuangi telur kocok, aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
  • Lelehkan margarin dalam wajan, tumis bawnag putih, bawang bombay dan daun bawang hingga layu dan wangi.
  • Masukkan jagung, kacang polong dan kapri, aduk hingga layu.
  • Masukkan nasi yang sudah dicampur dengan telur.
  • Bumbui dengan kecap asin, merica, kaldu jamur dan garam.
  • Besarkan api, aduk-aduk hingga seluruhnya tercampur rata.
  • Angkat dan sajikan hangat.


Tips membuat nasi goreng sederhana dengan sayuran:

1. Jika suka rasa nasi goreng lebih gurih, tambahkan 1 butir telur lagi untuk diaduk dengan nasi.

2. Jenis sayuran bisa dipakai yang beku atau diganti sesuai dengan yang ada dalam persediaan di rumah.


Tags :
resep nasi goreng
resep nasi goreng sederhana
resep nasi goreng sederhana pakai sayuran
tips nasi goreng sederhana

Comments